Pemkot Metro Terkesan “Diam-Diam” Rolling Jabatan
Kota Metro–Jajaran Pemerintah Kota Metro melalui Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Metro
kembali melakukan rolling jabatan, pada Senin, (01/04/2024).
Pergeseran atau rolling jabatan itu terkesan secara diam-diam dengan melakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan Camat Metro Utara dan Ketua PKK Kecamatan Metro Utara, di aula Kecamatan Metro Utara.
Serah terima jabatan Camat Metro Utara
dan Ketua PKK Kecamatan Metro Utara itu disaksikan oleh Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman, Sekretaris Daerah (Sekda) Bangkit Haryo Utomo.
Berdasarkan Informasi yang dihimpun media Fajarsumatera.co.id, Camat Metro Utara yang sebelumnya dijabat oleh Wilastri digantikan oleh Heri Hendarto, Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Metro.
Kini, Wilastri Camat Metro Utara menduduki posisi jabatan baru sebagai
Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Metro.
Sementara itu, Kepala Badan (Kaban)
Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Welly Adi Wantra melalui Sekretaris saat dikonfirmasi melalui whatsapp belum membalas, meskipun pesan terkirim.
Terpisah, Wilastri Camat Metro Utara yang kini menjabat sebagai Sekretaris
Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Metro saat dikonfirmasi membenarkan informasi rolling tersebut.
“Saya sekarang menjabat di Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Metro. Tuker tempat dengan Heri Hendarto,” singkatnya.
Berdasarkan agenda protokol, pada Senin, 1 April 2024. Jadwal pelantikan serah terima jabatan Camat Metro Utara tidak ada di dalam agenda yang dikeluarkan oleh Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Metro. (Rahmat).