Pemkab Lamsel Gelar Pasar Murah
FAJARSUMATERA – LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan bekerja sama dengan instansi terkait bakal menggelar operasi pasar murah pada tanggal 29 Februari 2024 mendatang.
Hal ini terungkap dalam Rapat Persiapan Musrenbang RKPD Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2025 dan RPJPD Kabupaten Lampung Selatan 2025-2045 di Ruang Rapat Bappeda setempat, Senin (26/2/2024).
Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Dulkahar, menyampaikan pelaksanaan operasi pasar murah tersebut akan berlangsung bersamaan dengan Musrenbang RKPD Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2025.
Adapun, lokasi pelaksanaan operasi pasar murah akan berlangsung di halaman Aula Rimau, Kantor Bappeda Lampung Selatan.
“Karena ini menjelang Ramadan, kita akan menggelar operasi pasar murah dalam rangka mengendalikan harga kebutuhan pokok masyarakat,” ujarnya.
Produk-produk yang akan tersedia dalam operasi pasar murah tersebut antara lain, beras SPHP Rp53 ribu/ 5 kilogram, minyak goreng Rizky Rp14 ribu/ botol dan gula putih Rp16 ribu/ kilogram.
Kemudian, telur ayam konsumsi, cabai, bawang, jeruk BW, olahan tepung pisang, buah, tiwul, VCO dan beberapa produk lainnya juga dipastikan akan hadir dalam operasi pasar murah tersebut.
“Untuk harga dipastikan di bawah harga pasar. Karena memang tujuannya adalah untuk menekan inflasi, jadi harga lebih terjangkau bagi masyarakat,” ungkapnya.
Operasi pasar murah terbuka untuk umum, semua masyarakat Lampung Selatan bisa datang dan membeli produk yang dipasarkan. (Ed/ptm)