Viral di Mesdsos Oknum Cabup di Mesuji Bisa Memberikan Syafaat Jika Memilihnya
FAJARSUMATERA – Beredar vidio di media sosial tentang adanya seorang calon Bupati Mesuji yang menyatakan jika memilih dirinya akan mendapat syafaat dari nabi muhammad dan masuk surga, hal tersebut langsung menuai tanggapan dari berbagai kalangan ulama diantaranya dari ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Muhammadiyah Kabupaten Mesuji, Hi.Achmad Tahir Nasution, S.T.
Ia menyayangkan pernyataan tersebut, menurutnya, apa yang disampaikan Elfianah merupakan sebuah kekeliruan, karena mengenai surga dan neraka itu merupakan kewenangan Allah SWT.
“Hanya Allah SWT yang berhak menentukan siapa yang masuk surga dan siapa yang masuk neraka sesuai dengan amal ibadahnya. Kita sebagai hambanya hanya melaksanakan apa yang menjadi perintah dan meninggalkan apa yang dilarangnya berdasar surat Al Imran 131 dan 133,” terang Ahmad Tahir, Selasa (22/10/2024).
Ia menambahkan, semua perbuatan yang dilakukan harus dengan ikhlas dan menganggap sebagai ibadah dan biar Allah yang menilai.
Ia berharap, sebaiknya dalam masa kampanye di bumi ragab begawe caram itu, semua Paslon menyampaikan program-program yang konkrit, yang benar-benar apat bermanfaat bagi masyarakat dan kemajuan Kabupaten Mesuji.
“Tidak perlu bawa-bawa akhirat dan agama yang dapat menimbulkan kegaduhan di masyarakat,” tandasnya. (Fs/R*).