Jelang Idul Adha, Gas Elpiji di Kota Metro Tembus 30 Ribu

FAJARSUMATERA — Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah 2024 Gas Elpiji 3 Kg mengalami kelangkaan di Kota Metro, Provinsi Lampung.
Berdasarkan pantauan media Fajarsumatera.co.id, sejumlah warung di Kota Metro mengalami kesulitan untuk mendapatkan tabung gas LPG 3 Kg.
Seorang warga Hadimulyo Timur, Sulestri mengaku mendapatkan gas LPG 3 kg dengan berkeliling di sejumlah warung.
Selain langka, harga gas LPG yang disubsidi menggunakan uang rakyat itu ada yang mencapai hingga Rp30 ribu.
“Ini cari gas elpiji di mana-mana kosong. saya dapat setelah keliling di warung dan pangkalan itupun harganya ada yang mencapai 25- 30 ribu,” ujar Sules, Kamis, (13/06/2024).
Menurutnya, kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg mulai terjadi sejak satu minggu terakhir.
Dikatakan, normalnya harga Gas Elpiji 3 Kg sekitar Rp 20 – 22 ribu.
“Tetapi saat ini mengalami kenaikan harga akibat langkanya Gas Elpiji 3 Kg,” katanya
Dia menambahkan, pihaknya berharap Pemerintah Kota Metro untuk dapat segera mengatasi kelangkaan stok Gas Elpiji 3 Kg dan menstabilkan harga di sejumlah pangkalan di Kota Metro menjelang Hari Raya Idul Adha. (Rahmat)