Kesbangpol Tubaba Gelar Seleksi Calon Paskibraka tahun 2025

FAJARSUMATERA – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menggelar seleksi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di SMKN1 Tulang Bawang Tengah, Rabu (19/02/2025).
Diketahui Calon anggota Paskibraka ini yang nantinya akan bertugas untuk Upacara Dirgahayu Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2025 mendatang.
Sekretaris Badan Kesbangpol Tubaba Mubaroq Daud mengatakan bahwa ada 130 peserta yang mengikuti seleksi calon paskibraka kabupaten Tubaba.
“Ada130 orang pelajar yang mengikuti seleksi tingkat kabupaten, Nantinya akan disaring kembali hingga terpilih 32 orang terbaik yang akan bertugas sebagai paskibraka,” kata Mubaroq.
Mubaraq juga menerangkan, tujuan dari seleksi calon paskibraka ini selain untuk memilih yang terbaik juga mendidik anak-anak muda meningkatkan kedisiplinan
“Seleksi ini tidak hanya menjadi ajang untuk memilih pasukan terbaik, tetapi juga sebagai wadah untuk menempa disiplin, kepemimpinan,serta semangat nasionalisme generasi muda kabupaten Tubaba.” Terannya. (Dd/ijl)